20 Ayat Alkitab Tentang Kesembuhan yang Menguatkan

Kumpulan ayat Alkitab mengenai kesembuhan disaat sakit. Baik bagi diri sendiri atau orang lain. Selain doa minta kesembuhan, ayat Alkitab untuk menguatkan.
Sehat adalah berkat Yesus yang luar biasa, oleh sebab itu mari kita bersyukur selagi masih diberikan kesehatan hingga saat ini. Buat kamu yang sedang sakit atau orang terdekat, mari kita ingatkan untuk memanjatkan doa untuk kesembuhan, dan sebagai kekuatan dalam menjalani pengobatan maka mari kita menyimak beberapa ayat Alkitab tentang kesembuhan.
ayat alkitab tentang kesembuhan

Banyak sekali ayat Alkitab yang menguatkan ketika sedang sakit, jangan berputus asa dengan penyakit yang sedang di derita. Karena Tuhan merupakan dokter yang paling ajaib untuk kita semua. Mukjizat kesembuhan akan selalu ada untuk mereka yang percaya, serta tidak berputus asa. Berikut adalah ayat - ayat emas untuk kamu atau orang lain yang sakit.

Keluaran 15:26

Sebab Aku Tuhanlah yang menyembuhkan engkau.

Yeremia 17:14

Sembuhkanlah aku, ya TUHAN, maka aku akan sembuh; selamatkanlah aku , maka aku akan selamat, sebab Engkaulah kepujianku!

Kisah Para Rasul 10:38

kamu tahu Yesus, Orang Nazaret, bagaimana Allah mengurapi-Nya dengan Roh Kudus dan dengan kuasa. Ia pergi berkeliling melakukan kebaikan dan menyembuhkan semua orang yang ditindas oleh roh jahat karena Allah menyertai Dia.

Matius 11:28-29

Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.

Yesaya 38:15-16

Apakah yang akan kukatakan dan kuucapkan kepada TUHAN; bukankah Dia yang telah melakukannya? Aku sama sekali tidak dapat tidur karena pahit pedihnya perasaanku. Ya Tuhan, karena inilah hatiku mengharapkan Engkau; tenangkanlah rohku, buatlah aku sehat, buatlah aku sembuh!

Yeremia 30:17

Sebab, Aku akan memulihkan kembali kesehatanmu dan Aku akan menyembuhkanmu dari luka-lukamu,’ firman TUHAN, ‘karena mereka telah memanggilmu orang buangan dengan berkata, ‘Inilah Sion, yang tidak seorang pun mencarinya.

Mazmur 6:2

Kasihani aku, ya TUHAN, karena aku lemah. Sembuhkan aku, ya TUHAN, karena tulang-tulangku gemetar.

Mazmur 41: 3

TUHAN membantu dia di ranjangnya waktu sakit; di tempat tidurnya Kau pulihkan nya sama sekali dari sakitnya.

Mazmur 107:19-20

Maka berseru-serulah mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan diselamatkan-Nya mereka dari kecemasan mereka, disampaikan-Nya firman-Nya dan disembuhkan-Nya mereka, diluputkan-Nya  mereka dari liang kubur.

Matius 14:14

Ketika Yesus mendarat, Ia melihat orang banyak yang besar jumlahnya, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka dan Ia menyembuhkan mereka yang sakit.

Matius 14:36

Mereka memohon supaya diperkenankan menjamah jumbai jubah-Nya. Dan semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh.

Markus 1:34

Ia menyembuhkan banyak orang yang menderita bermacam-macam penyakit dan mengusir banyak setan; Ia tidak memperbolehkan setan-setan itu berbicara, sebab mereka mengenal Dia.

Markus 5:34

Maka kata-Nya kepada perempuan itu: "Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu!"

Yakobus 5:15

Dan doa yang lahir dari iman p  akan menyelamatkan orang sakit itu dan Tuhan akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa, maka dosanya itu akan diampuni.

1 Petrus 5:10

Dan Allah, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya  yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya.

3 Yohanes 1:2

Saudaraku yang kekasih, aku berdoa, semoga engkau baik-baik dan sehat-sehat saja dalam segala sesuatu 1 , sama seperti jiwamu baik-baik saja.

Yohanes 11:4

Ketika Yesus mendengar kabar itu, Ia berkata: "Penyakit itu tidak akan membawa kematian, tetapi akan menyatakan kemuliaan Allah , sebab oleh penyakit itu Anak Allah akan dimuliakan."

Yakobus 5:16

Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

Lukas 1:37

Sebab, tidak ada hal yang mustahil bagi Allah

Wahyu 21:4

Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata mereka , dan maut tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu.

20 ayat Alkitab mengenai kesembuhan disaat sakit, semoga dapat menguatkan kamu dalam menjalani sakit yang diderita atau orang terdekat mu. Berikan mereka ayat ini semoga pikiran mereka semakin positif dalam menghadapi penyakit yang diderita.

You may like these posts

  1. To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>
  2. To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>